jurnalmadura.com
NEWS TICKER

Khusus Pengadaan Buku, Disdik Bangkalan Anggarkan 5 Miliar

Rabu, 3 Juli 2019 | 7:38 pm
Reporter:
Posted by:
Dibaca: 732

BANGKALAN – Pencairan dana alokasi khusus (DAK) mulai dilakukan oleh dinas pendidikan Kabupaten Bangkalan. Tahun ini, Disdik anggarkan Rp 5 Miliar untuk pengadaan buku bacaan di sekolah.

“Untuk tahun ini ada dana DAK 5 miliar untuk pengadaan buku baca. Alurnya sama dengan penerima DAK fisik, jadi sekolah mengajukan dulu melalui aplikasi krisna,” ucap Mohamad Yakup, Kabid Sekolah dasar Disdik,(3/7/2019).

Ia menambahkan, di tahun ini jumlah sekolah penerima buku tersebut ada 103 sekolah dasar. Seluruhnya telah melalui tahap seleksi dari Bappenas.

“Tahun ini kita ada 103 sekolah yang menerima,” tambahnya.

Saat ini, pihaknya telah menunggu e-katalog siap di akses. Didalam e-katalog tersebut, tersedia 5400 judul buku rekomendasi kementrian.

“Nanti yang memilihkan buku itu pejabat pengadaan, jadi sekolah menerima buku langsung bukan dananya,” ucapnya.

Diketahui, saat ini sekolah dasar diwajibkan memiliki 300 judul buku di setiap perpustakaan sekolah. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, DAK dikeluarkan agar koleksi buku di perpustakaan dapat dipenuhi. (yis/lil)

VelocityDeveloper.com Copyright 2017 ©. All Rights Reserved.