jurnalmadura.com
NEWS TICKER

Warga Talango Kepung Kantor Pemkab Sumenep, Tuntut Pemkab Serius Menangani Kemacetan

Selasa, 3 Desember 2019 | 1:43 pm
Reporter:
Posted by:
Dibaca: 818

SUMENEP – Puluhan masyarakat Talango, Melakukan aksi unjuk rasa yang kesekian kalinya ke Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep Selasa, 03 Desember 2019 Sekitar jam 10:00 WIB

Dalam aksi tersebut, masyarakat talango menuntut Pemkab Sumenep untuk segera mengatasi kemacetan yang sering terjadi di Jalur utama (Pelabuhan) Kalianget -Talango.

“Kami sudah tiga kali melakukan audiensi dari kemarin ke Komisi III DPRD Sumenep, ke pihak syahbandar pelabuhan kalianget dan ke Dinas Perhubungan (Dishub) Sumenep, tapi sampai saat ini tidak ada perhatian sedikitpun dari pihak pihak terkait untuk megurai kemacetan tersebut,” Kata Edi Hartono, Korlap aksi, Saat diwawancarai oleh awak media. Selasa (03/12/2019)

Maka dari itu, sambung Edi, Kami meminta agar Pemerintah Kabupaten Sumenep bisa mengurai kemacetan yang terjadi di pelabuhan talango dan kalianget, dikarnakan masyarakat talango sudah bertahun tahun merasakan kesedihan akibat kemacetan tersebut

Baca Juga:  Tuntut Program BPNT Menggunakan Beras Hasil Petani, LMS FPMJT Datangi Komisi II DPRD Sumenep

“Bahkan minggu minggu ini ada ambulan yang sedang membawa orang sakit tidak bisa menyebarang karena kemacetan yang panjang, pihak tongkang pun (kapal) tidak mau membawa ambulan itu dikarekan tongkangnya sudah penuh,” Imbuhnya

Lanjut Edi, bukan cuman itu dampak dari kemacetan yang dimaksud, dari sisi ekonomi bahkan sampai sisi pendidikan berdampak sangat banyak.

“Akibatnya para guru yang mau mengajar ke talango, itu sering terlambat gara gara antrean panjang,” Pungkasnya.

Reporter: Masyhuri
Editor: Mahallil

VelocityDeveloper.com Copyright 2017 ©. All Rights Reserved.