jurnalmadura.com
NEWS TICKER

Siswa SMKN 1 Sumenep Di Keroyok Lalu Diseret Oleh Orang Tidak Kenal

Jumat, 20 Desember 2019 | 10:05 am
Reporter:
Posted by:
Dibaca: 666

SUMENEP – Anak dibawah umur warga Dusun Tanjung, Desa Tanjung, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, di keroyok orang tak dikenal, Sabtu (14/12/2019) malam kemarin, di jalan raya Lenteng sekitar pukul 23.00 WIB

Anak dibawah umur itu beriniasial RN (14), adalah salah satu siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Negri (SMKN) 1 Kabulaten Suemnep

Juanda (50), yang tidak lain adalah ayah RN saat dikonfirmasi oleh media ini, mengungkapkan kronologis kejadian bahwa, saat anaknya keluar rumah membonceng teman perempuannya menuju Jalan raya Lenteng, namun sampai di jembatan Lenteng, RN dijegal oleh segerombolan orang tak dikenal.

“Jadi anak saya itu bersama teman perempuannya tengah malam sedang keluar, tiba-tiba sampai di jembatan Lenteng dikeroyok orang banyak,” ungkapnya saat dikonfirmasi via telfon, Jumat (20/12/2019).

Pihaknya juga menjelaskan, pengeroyokan terhadap anaknya dilakukan oleh 20 orang yang tak dikenal . Bahkan RN di seret oleh para pengeroyok sampai ke Kepolisian Sektor (Polsek) Lenteng.

“Saat saya mendatangi Polsek Lenteng, disitu ada di CCTV. Anak saya masih dikeroyok di halaman Polsek,” ucap dia.

Sampai saat ini, kasus pengeroyokan RN telah dilimpahkan ke Kepolisian Resort (Polres) Sumenep, guna mendalami penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

Baca Juga:  Polsek Kangayan Tangkap Pelaku Pembobol Rumah Pegawai BUMN Perhutani Sumenep

“Yang saya tahu, saat saya laporkan ke Polsek Lenteng, pihak sana telah mengatakan sudah dilimpahkan ke Polres Sumenep. Namun sampai sekarang masih belum ada kabar,” papar ayah RN.

Disamping itu, Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP. Widiarti, saat dikonfirmasi media ini menjelaskan, apabila kasus tersebut sudah masuk ke Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA).

“Itu kan kekerasan anak, jadi sudah masuk ke PPA laporannya,” ungkap Widiarti.

Lebih lanjut, Widiarti menerangkan, kasus tersebut sudah dalam tahapan penyidikan.

“Itu sudah sampai Lidik, soalnya kita sulit untuk mengenali wajah-wajah yang mengeroyok itu,” pungkasnya.

Sementara itu, korban RN diketahui mengalami luka bagian pelipis mata sebelah kiri, bagian muka lebam dan bengkak, hingga bola matanya memerah seakan digenangi dara.

Reporter: Masyhuri
Editor: Mahallil

VelocityDeveloper.com Copyright 2017 ©. All Rights Reserved.